Blogger Themes

News Update :

Ramalan Pertumbuhan Ekonomi Obama disanggah Para Ahli Ekonomi AS

Selasa, 24 Maret 2009

Para pimpinan politik Amerika percaya dengan pidato yang menghibur tentang kemungkinan-kemingkinan pertumbuhan perekonomian negara pada 2009 dan 2010. Namun, para ahli ekonomi menanggapi optimisme lahiriyah ini sebagai sebuah prediksi yang jauh dari kenyataan.

Apa yang dikemukanan Obama ini diamini oleh Ketua Federal Reserve Ben Bernanke bahwa “Rencana pencairan stimulus senilai 787 miliar dolar yang telah diputuskan oleh Kongres pada Pebruari lalu pasti akan membuahkan hasil yang diharapkan. Apalagi dengan adanya dukungan dan kerja keras dari Bank Central”. Dalam sebuah wawancara televisi dengan Ketua Federal Reserve, Bernanke berkata bahwa “AS akan melihat resesi berakhir tahun ini, dan tahun berikutnya kebangkitan ekonomi akan kembali bersinar”.

Hanya saja, para pakar ekonomi masih meragukan tentang kemungkinan-kemingkinan perbaikan situasi, bahkan mereka sangat tidak yakin bahwa kebangkitan ekonomi akan terjadi pada tahun 2010. Kebanyakan mereka sangat pesimis. Para analis ekonomi Goldman Sachs justru berpendapat sebaliknya dari pidato resmi Obama tersebut. Mereka mengatakan bahwa “Tahun 2010 bukan tahun kebangkitan ekonomi melainkan tahun kemunduran (depresi), dimana harga-harga menurun tidak sebanding dengan pertumbuhan”.

Mereka menulis dalam sebuah memorandum “Jangan melontarkan prediksi begitu saja dengan mengabaikan fakta dimana pendapatan dalam negeri berada jauh di bawah standar, sedang dalam kondisi seperti ini kebangkitan ekonomi mustahil terwujudkan”.

Begitu juga para ahli ekonomi mengungkapkan dalam website Moody’s Economy.com tentang pesimisme mereka sambil mengingatkan bahwa krisis kali ini adalah krisis terburuk sejak perang Dunia II. (al-aqsa.org)


http://hizbut-tahrir.or.id/2009/03/23/ramalan-pertumbuhan-ekonomi-obama-disanggah-para-ahli-ekonomi-amerika/

Share this Article on :

0 komentar:

 

© Copyright AL-FATIH ZONE 2010 -2011 | Design by Herdiansyah Hamzah | Published by Borneo Templates | Powered by Blogger.com.