Blogger Themes

News Update :

Konferensi Khilafah di Jenin, Otoritas Sekular Berupaya Menggagalkannya

Rabu, 06 Agustus 2008

Seruan Khilafah benar-benar telah gemparkan Palestina. Hari ini, Kamis (31/07) tiga kegiatan dalam rangka mengingat keruntuhan Khilafah digelar di Palestina. Dua kegiatan di Tepi Barat dan satu lagi di Gaza. Kembali, pihak otoritas sekular Palestina menangkap para pendukung Hizbut Tahrir di Jenin sekitar pagi hari waktu setempat.

Di Tepi Barat (West Bank), sebuah konferensi akan digelar di Jenin. Tetapi beberapa pihak yang ketakutan dengan seruan Khilafah berupaya menggagalkan acara tersebut. Sementara itu konferensi kedua akan digelar di Bethlehem. Sedangkan satu aksi masirah akan digelar di Ghaza.

Beberapa sumber menyebutkan Otoritas Sekular Palestina telah menutup Jenin seperti area militer. Beberapa pemeriksaan dilakukan di Jenin, Nablus dan Tulkarim. Orang-orang dicegah untuk masuk ke Jenin. Mereka baru boleh masuk setelah mengecek kartu identitas.

Dilaporkan juga bahwa Pihak Otoritas Palestina seperti kebakaran jenggot dengan agenda Seruan Khilafah yang digelar oleh Hizbut Tahrir ini. Mereka telah memperingatkan Bus dan taksi dari membawa para penumpang syabab (pemuda) HT.

Sebuah Masjid besar di Jenin pun menjadi tempar pengepungan. Mereka menutup arena yang diduga akan digelar konferensi di tempat tersebut. Sekitar 50 para aktivis Hizbut Tahrir pergi ke tempat dari siapa yang dapat dijangkau. Kelima puluh aktivis ini tidak dapat tinggal di tempatnya, sehingga mereka pergi ke pasar dan memulai takbir.

Pihak otoritas sekular Palestina telah menyerang mereka dan mencegah mereka. Sekitar 10 aktivis dari gerakan yang lahir di bumi al-Quds ini ditangkap. Sebelumnya, sekitar 20 anggota dari gerakan ini ditangkap di Hebron pada saat para Muslimah Hizbut Tahrir menggelar seruan Khilafah [baca: Seruan Khilafah Gencar, Pihak Otoritas Palestina di Hebron Ketakutan 20 Anggota HT Ditangkap].

Ujian dakwah dan perlawanan dakwah terus menimpa. Semoga Allah yang Mahakuasa menolong saudara-saudara Muslim Palestina untuk tetap bertahan dalam iman mereka walaupun berhadap dengan perlawanan pihak otoritas sekular Palestina. Doa dari sahabat Muslim semua sangat dinantikan oleh mereka. [z/ak/syabab.com]

Share this Article on :

0 komentar:

 

© Copyright AL-FATIH ZONE 2010 -2011 | Design by Herdiansyah Hamzah | Published by Borneo Templates | Powered by Blogger.com.